Laman

Sabtu, 09 April 2016

KELAS PERUBAHAN


Memperingati  Hari Kartini, para anggota perempuan MAHACITA Universitas Pendidikan Indonesia akan menggelar kegiatan KELAS PERUBAHAN.

KELAS PERUBAHAN adalah acara botram bareng, sambil diskusi ringan tentang isu lingkungan dan peserta saling berbagi virus perubahan.

Kenapa botram? karena botram adalah budaya dalam sunda, yakni makan bersama namun sarat akan makna. Tidak hanya kebersamaan, namun juga kekeluargaan, kekompakan, dan kebahagiaan. The power of botram!

'Ayo Belajar Kurangi Sampah' akan jadi tema diskusi pada Kelas Perubahan, yang akan digelar pada
Minggu, 17 April 2016
09.00 - 11.00 AM
Taman Partere, Kampus Universitas Pendidikan Indonesia

Menghadirkan, Siska Nirmala pencetus gerakan zero waste adventure, anggota Mahacita UPI, yang juga wartawan Pikiran Rakyat.

Kelas Perubahan TERBUKA UNTUK UMUM, dan GRATIS! Silahkan datang bergabung, botram bersama, dan jadilah bagian dari perubahan.

Mohon berkenan untuk membawa :
1. Bekal makanan  yang tidak menghasilkan sampah
2. Botol air minum pribadi/tumbler. Tidak membawa botol air minum dalam kemasan (AMDK) sekali pakai.

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan follow instagram @kelasperubahan , dan @mahacitaupi







Tidak ada komentar:

Posting Komentar